Rabu, 02 November 2011

TO' KWI (KAIN ALTAR) ANTIK

Penghormatan dan kecintaan terhadap orang tua atau leluhur
merupakan bentuk bakti masyarakat keturunan China terhadap nenek moyang mereka.

Kebudayaan yang sudah menjadi tradisi selama beribu ribu tahun ini menjadi bagian dalam kain Altar antik berdimensi sekitar 100 cm X 100 cm ini, berhiaskan seni sulam Cina yag terkenal 
 pada bagian atas terlukis figur 8 Dewa yang sangat populer dalam mitologi  China


Bagian inti kain Altar ini tesulam sangat indah dewa Fu, Lu, Shou 


Fu (keberuntungan), Lu (pangkat/harga diri) dan Shou (panjang usia)
ketiga Dewa ini sangat akrab dalam kehidupan masyarakat China,
hidup akan menjadi berarti jika kita memiliki Fu (hoki/keberuntungan), Lu (harga diri) dan Shou (panjang usia)
jika ketiga keutamaan dalam hidup ini kita dapatkan maka kita akan mendapatka Xi (kebahagiaan)


terdapat luka karena tetesan lilin sembahyang pada bagian kanan dan kiri atas 
namun tidak mempengaruhi keindahan sulaman kain Altar ini


juga terdapat sedikit luka pada jubah dewa Lu, namun tidak begitu terlihat.


secara keseluruhan kain Altar ini bisa dibilang dalam kondisi mulus,
ketiga dewa keberuntungan berada di taman dengan dihiasi ornamen ornamen 
burung bangau lambang pangkat dan umur panjang
rusa lambang kelembutan dan keberuntungan
anak anak lambang keberuntungan dan suka cita
dan bunga bunga seperti bunga mudan ratu segala bunga dan bunga chrisantenum.
suatu karya seni yang indah dan sudah amat langka yang layak menjadi bagian dari koleksi anda.

Keterangan: SOLD / TERJUAL





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...